Beranda » Artikel Blog » Harga Alat Berat Excavator Komatsu Untuk Saingi Produk China

Harga Alat Berat Excavator Komatsu Untuk Saingi Produk China

Diposting pada 15 October 2021 oleh admin01 | Dilihat: 2.768 kali | Kategori: ,

Komatsu, sebagai salah satu produsen alat berat asal Jepang yang memiliki pangsa besar di kawasan Asia Tenggara terus mealukan inovasi dari sisi teknologi dan produk. Hal ini dilakukan selain untuk memenuhi kebutuhan berbagai level pelanggan mereka di semua lini bisnis, juga untuk menghadapi gempuran alat berat asal China yang terkenal dengan harga yang lebih terjangkau. Terbaru mereka meluncurskan ekskavator (excavator) kelas 20 ton yang sangat cocok untuk pengerjaan konstruksi jalan. Harga alat berat excavator Komatsu terbaru ini lumayan terjangkau dan tidak jauh berbeda dengan harga alat berat excavator asal China lainnya

Ekskavator (excavator) Komatsu kelas menengah seerat 20 ton ini sudah dipasarkan di beberapa negara Asia Tenggara dimana Komatsu menjadi primadona seperti Indonesia dan Thailand. Meski tujuan utama dari peluncuran alat berat excavator 30 ton ini adalah untuk menyaingi alat berat excavator dari China yang lebih murah, namun tidak berarti kualitas dan kemampuan alat berat ini tertinggal jauh dari pendahulunya. Komatsu memberikan jaminan, bahwa excavator hidraulik merupakan mesin multiguna yang dapat beroperasi untuk berbagai pekerjaan tinggi  di berbagai sektor industri seperti penambangan, penggalian, dan penebangan

Selain harga alat berat excavator Komatsu 20 ton yang lebih terjangkau yaitu sekitar 10%-15% lebih rendah, excavator ini juga memiliki keunggulan-keunggulan lainnya yaitu memiliki tenaga mesin yang lebih moderat. Komatsu berharap dengan harga yang lebih murah dan keunggulan lainnya dapat menarik para pelanggan mereka yang mungkin lebih memilih alat berat excavator China karena pertimbangan harga murah.

Excavator atau di Indonesia lebih dikenal dengan alat berat beko, menjadi salah satu alat berat yang paling banyak digunakan untuk berbagai pekerjaan proyek. Komatsu dan produsen alat berat dari Amerika dan Eropa telah bertahun-tahun menjadi langganan para pebisnis di tanah air. Namun beberapa tahun terakhir sejak kehadiran produsen alat berat dari China seperti Sany Heavy Industry, XCMG Group, Shantui, XGMA, Zoomlion, LiuGong, SDLG telah memangkas hampir 20% lebih pangsa pasar mereka. Harga alat berat excavator yang murah tentunya menjadi tawaran yang sangat menarik untuk pelanggan mereka.

Komatsu memperkirakan penjualan alat berat mereka untuk berbagai keperluan industri seperti konstruksi dan pertambagan di Asia di luar China dan Jepang mencapai 129,80 miliar yen (US$1,24miliar) untuk tahun fiskan 2020. Angka penjualan tersebut turun hingga 37% jika dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya. Penurunan angka penjualan alat berat Komatsu ini lebih disebabkan karena harga batu bara yang terus menurun dan pandemi Covid-19

Sementara itu Komatsu menargetkan penjualan alat berat mereka di China mencapai 149,4 miliar yen. Target angka penjualan tersebut naik 18% dibandingkan tahun sebelumnya. Optimisme ini didorong oleh peningkatan investasi infrastruktur publik.

Komatsu adalah pemain utama di pasar mesin konstruksi di Indonesia, dengan kehadiran produk baru dimana harga alat berat Excavator Komatsu lebih terjangkau diharapkan dapat mempertahankan dominasi pasar alat berat mereka di Indonesia

Demikian informasi tentang harga alat berat excavator Komatsu yang lebih terjangkau untuk saingi produk alat berat asal China. Jika Anda ingin mendapatkan harga excavator Komatsu PC200, harga excavator Komatsu PC135F-10MO, harga alat berat China  seperti harga mobile crane Zoomlion, harga excavator hybrid Volvo, harga wheel loader LiuGong, harga excavator mini Kobelco, harga wheel loader SDLG, harga mini excavator XGMA segera hubungi tim sale jual alat berat dot net.  Kami juga dapat menawarkan harga alat berat 2021, harga alat berat 2022 untuk mendukung bisnis Anda

Bagikan

Harga Alat Berat Excavator Komatsu Untuk Saingi Produk China | Jualalatberat.net

Komentar (1)
  • Ahmad Syaukan

    salam kenal saya Ahmad Syaukan dari PT. Gerak Mitra Selaras ingin menjadi Distributor produk exavator yg bapak punya bisa kah? persyaratan nya apa saja ya pak?

    Balas

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

Anda Mungkin Suka

Start Shopping!

Segera hubungi sales kami untuk mendapatkan produk kebutuhan Anda. Akhir-akhir ini kami kesulitan untuk mendapatkan stok karena terkait wabah Covid-19

1. Pilih Produk Yang diinginkan

2. Pastikan detil produknya sesuai

3. Kontak Sales kami

PT. GLOBAL DAYA NUSANTARA

Gedung Wisma Bakrie Lt5

Jl HR. Rasuna Said Kav B1

RT.5/RW.5, Kuningan, Karet, Jakarta,

Daerah Khusus Ibukota Jakarta

12920

Google Map

Chat via Whatsapp
081282372547
⚫ Online
Halo, perkenalkan saya 081282372547
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja